Rechercher dans ce blog

Sunday, July 29, 2018

Galang Dana untuk Juara Dunia Angkat Besi

Jakarta: Mantan atlet angkat besi kebanggaan Indonesia Winarni binti Selamet sedang mengalami masa-masa yang memprihatinkan. Sang anak, Achmad Fariz Taufik yang berusia 2,5 tahun mengalami kelainan pada ususnya.

Winarni kini berjuang untuk meyakinkan putranya agar bisa sembuh dari kelainan Atresia Esofagus, atau kondisi tidak berkembangnya usus saat masih di janin. Kondisi ini membuat Fariz tidak bisa menelan makanan atau pun minuman. Fariz hanya bisa menjilatnya.

Winarni yang kini hanya sebagai karyawan di P.T Pos Indonesia tak mencukupi dana untuk pembiayaan operasi anakanya. Bantuan memang sudah datang dari tempat ia bekerja dan Kementerian Pemuda dan Olahraga. Tapi itu belum mencukupi untuk kesembuhan Fariz, yang berkisar mencapai Rp300 juta.

Melihat kondisi Fariz, Kang Maman Suherman yang merupakan penulis dan pegiat literasi langsung berinisiatif untuk melakukan aksi galang dana di situs kitabisa.com.

Hingga berita ini diturunkan, dana yang terkumpul berkisar di angka Rp13 jutaan. Sementara waktu pengumpulan dana tersisa 31 hari lagi untuk mencapai dari target yang ditentukan.

Winarni merupakan juara di Kejuaraan Dunia angkat besi kelas 50 Kg. Kesuksesannya mengakar di Olimpiade Sydney 2000. Ketika itu, Merah putih berkibar saat Winarni mampu meraih medali perunggu pada ajang pesta olahraga dunia itu.

Petrick Liukshoto Menang atas Kichang Kim

(PAT)

Let's block ads! (Why?)

http://olahraga.metrotvnews.com/sportslainnya/GbmjrA3k-galang-dana-untuk-juara-dunia-angkat-besi

No comments:

Post a Comment

Search

Featured Post

Comcast reluctantly agrees to stop its misleading “10G Network” claims - Ars Technica

Enlarge Comcast Comcast has reluctantly agreed to discontinue its "Xfinity 10G Network" brand name after losing an appeal of...

Postingan Populer