Rechercher dans ce blog

Wednesday, July 25, 2018

PAN: Kehadiran Demokrat jadi Pelecut Semangat Koalisi Penantang

Jakarta: Kehadiran Partai Demokrat dinilai memberi semangat pada koalisi penantang. Partai berlambang mercy itu dianggap mampu mencairkan suasana dalam koalisi Prabowo Subianto.

"Mereka akan menjadi semangat dan energi baru bagi kami. Mudah-mudahan saja, Demokrat juga bisa semakin mencairkan komunikasi yang selama ini terkesan agak tersendat," kata Wakil Sekjen DPP PAN Saleh Partaonan Daulay dalam ketetanganya, Jakarta, Rabu, 25 Juli 2018.

Meski demikian, menurutnya, kehadiran Demokrat juga mengubah kesepakatan. Sebab, Demokrat akan mengajukan tawaran baru yang bisa saja berbeda dengan keinginan Gerindra, PAN, dan PKS.

"Tentu saja kesepakatan itu tidak mudah dilakukan, mengingat Demokrat akan mengajukan tawaran baru. Tapi apa pun ceritanya, Demokrat sangat wellcome dalam koalisi ini," ungkap Saleh.

Baca: Demokrat Rayu PAN Bangun Koalisi

Dia berharap PAN, PKS, Demokrat, dan Gerindra segera merampungkan agenda utama koalisi, yakni menetapkan capres-cawapres. Bila satu suara, partai-partai yang bergabung bakal segera bekerja untuk meraih kemenangan pada Pilpres 2019.

"Diharapkan dalam waktu dekat ada pertemuan antara Gerindra, PAN, PKS, dan Demokrat. Agendanya menuntaskan penetapan capres dan cawapres serta kesepakatan-kesepakatan lain yang mengiringinya," tutup Saleh.

(YDH)

Let's block ads! (Why?)

http://news.metrotvnews.com/politik/akW3jyak-pan-kehadiran-demokrat-jadi-pelecut-semangat-koalisi-penantang

No comments:

Post a Comment

Search

Featured Post

Comcast reluctantly agrees to stop its misleading “10G Network” claims - Ars Technica

Enlarge Comcast Comcast has reluctantly agreed to discontinue its "Xfinity 10G Network" brand name after losing an appeal of...

Postingan Populer